ELECTORAL GOVERNANCE :
JURNAL TATA KELOLA PEMILU INDONESIA
Klik gambar diatas untuk membaca lebih lanjut
Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia bekerjasama dengan Konsorsium Tata Kelola Pemilu dari 12 (dua belas) universitas terbaik di Indonesia mempersembahkan Electoral Governance: Jurnal Tata Kelola Pemilu Indonesia Volume 4, Nomor 1, November 2022 dengan tema “Pemilu 2024: Kebijakan dan Tantangan Implementasi”. Edisi kali ini memuat 6 (enam) artikel yang berfokus mengkaji implementasi kebijakan pemberian suara pemilihan luar negeri, verifikasi partai politik, pertautan produk hukum penyelenggara Pemilu, serta tantangan dalam implementasi kebijakan affirmative keterwakilan perempuan di lembaga penyelenggara pemilu, transformasi konflik dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada, dan tantangan dalam mewujudkan Pemilu inklusif. Hasil kajian diharapkan menjadi rujukan pemanfaatan teknologi informasi untuk mendukung pelaksanaan tahapan yang efektif, efisien, dan transparan.
DOI: https://doi.org/10.46874/tkp.v4i1